6 Keunggulan Monitor Bahan Bakar Armada Anda

Monitor bahan bakar digunakan untuk meningkatkan efisiensi dan manajemen bahan bakar armada bisnis Anda. Yuk simak artikel berikut untuk informasi selengkapnya!

Untuk mencapai efisiensi operasional, penting bagi Anda untuk melakukan monitor bahan bakar. Konsumsi bahan bakar merupakan salah satu metrik utama yang harus dipantau oleh manajer armada, ini dikarenakan konsumsi bahan bakar menyumbang lebih dari 50% dari total biaya. Seringkali, biaya ini disebabkan oleh konsumsi bahan bakar yang tidak wajar, jarak tempuh kendaraan yang tidak sesuai dengan yang direncanakan, atau bahkan pencurian bahan bakar.

Kemampuan GPS tracker terus berkembang. Saat ini GPS tracker tidak hanya dapat digunakan untuk mengetahui riwayat perjalanan, memantau lokasi kendaraan atau sebagai keamanan armada, tetapi juga dapat digunakan untuk memantau konsumsi bahan bakar secara online. GPS tracker Fuel Safety and Tracking System  dapat digunakan untuk mengetahui grafik konsumsi bahan bakar hingga pencurian bahan bakar.

6 Keunggulan Monitor Bahan Bakar untuk Armada Anda

Berikut 6  keunggulan monitor bahan bakar yang perlu Anda ketahui agar penggunaan bahan bakar lebih efisien.

  • Mendapatkan Notifikasi Saat Terjadi Perubahan Level Bahan Bakar Secara Drastis

Saat ini pengemudi dapat dengan mudah memanipulasi tagihan bahan bakar. Maka dengan memasang sensor level bahan bakar, Anda dapat mengetahui volume bahan bakar yang diisi ulang, jam berapa, di mana bahan bakar diisi. Hal ini dapat mengurangi pemborosan dan penyalahgunaan bahan bakar. Dengan GPS tracker, Anda akan mendapatkan peringatan melalui aplikasi saat mengisi dan memakai bahan bakar.

GPS tracker akan mengirimkan alarm jika terjadi peningkatan atau penurunan level bahan bakar secara tiba-tiba. Berkat notifikasi ini, Anda bisa mendapatkan laporan terkini dan retrospektif. Dengan Fuel Level Sensor (FSL) dari Arvento, Anda akan mendapatkan pemberitahuan Saat bahan bakar menghilang secara drastis seperti pada saat penyedotan bahan bakar pada tangki, kebocoran tangki, atau kerusakan pada fuel gauge kendaraan, Anda akan mendapatkan peringatan.

  • Melacak aktivitas bahan bakar

Sensor bahan bakar dapat memungkinkan Anda melacak semua aktivitas bahan bakar pada tangki kendaraan. Seperti “Fuel Consumptions Reports” yang akan memberikan informasi tentang tingkat konsumsi bahan bakar, jarak tempuh, dan konsumsi bahan bakar. Terlebih lagi, Anda dapat melakukan Pemantauan level Bahan Bakar secara real-time.

  • Melacak pencurian bahan bakar

Laporan pemantauan bahan bakar mendukung Anda dalam mengetahui kapan dan di mana pencurian terjadi. Selain itu, Anda juga dapat melihat laporan rekonsiliasi bahan bakar untuk mengetahui kehilangan dan kekurangan bahan bakar, yang tidak mungkin dilakukan dengan pelacakan manual

  • Mengidentifikasi penggunaan bahan bakar yang tidak efisien

Berdasarkan laporan yang kompleks mengenai konsumsi bahan bakar, pengisian bahan bakar, atau perubahan tangki bahan bakar real time, manajer armada kendaraan dapat dengan mudah mengidentifikasi masalah yang menyebabkan berlebihnya konsumsi bahan bakar, dan dengan demikian dapat mengurangi biaya tersebut. Selain itu Anda juga dapat melakukan peningkatan efisiensi penggunaan bahan bakar dengan pemantauan perilaku pengemudi.

  • Menyimpan laporan tanpa eror

Dengan sistem pemantauan bahan bakar Anda dapat dengan mudah mengakses, memelihara catatan, menyimpan data, dan memeriksa laporan bahkan saat bepergian  tanpa error pada website dan aplikasi. 

  • Mengendalikan tangki bahan bakar

Dengan monitor bahan bakar menggunakan GPS tracker, Anda bisa menangkap data-data berharga untuk mengevaluasi dan menyempurnakan operasi armada, membatasi kehilangan bahan bakar serta mengidentifikasi potensi masalah sebelum masalah menjadi tak terkendali. 

 

Nah itu lah beberapa keunggulan monitor bahan bakar yang dapat membantu efektifitas bisnis Anda. Dengan GPS tracker Fuel Safety and Tracking System, diharapkan tidak hanya efisiensi rute perjalanan yang dapat diukur dan ditingkatkan, tetapi juga efisiensi penggunaan bahan bakar sehingga dapat membantu efisiensi biaya operasional secara keseluruhan. Lakukan pemantauan bahan bakar armada Anda untuk mencapai efisiensi operasional yang maksimal. 

Pastikan juga Anda menggunakan GPS tracker berkualitas tinggi untuk monitor bahan bakar armada Anda untuk meminimalisir kecurangan dan eror pada saat pemakaian. Arvento menyediakan pemantauan bahan bakar bagi kendaraan Anda dengan teknologi terbaru untuk meningkatkan efisiensi operasional bisnis Anda.

Jika Anda tertarik untuk menggunakan Fuel Safety and Tracking System dari Arvento, Anda dapat mengunjungi arvento.id untuk menemukan Fuel Safety dengan kualitas terbaik dan harga terbaik. 

Hubungi kami untuk konsultasi alat pelacak kendaraan

Receive the latest news in your email
Table of content
Related articles